Denpasar –. Komandan Kodim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hadi,S.Sos.,M.Si. memberikan jam Komandan,yang diikuti oleh seluruh anggota Personel Militer dan PNS, bertempat di Gedung Alaya Dharma Negara Jalan Wulawarman Desa Dauh Puri Kaja Denpasar Utara,Kota Denpasar. Senin 20/12/2021
Pada kesempatan yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan, Dandim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hadi,S.Sos.,M.Si.memberikan atensi Untuk Mempedomani sebagai berikut :
1). Beribadah dan Bersyukur
2). Bekerja dan Berbuat
3). Berolahraga dan Bergembira
4). Berhasil dan Bermanfaat tegasnya.
Selain itu Dandim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hadi,S.Sos.,M.Si. berharap agar anggota menjaga diri dari perbuatan yang tercela dapat merusak nama baik pribadi dan organisasi. Untuk itu agar seluruh Personel MIliter dan PNS untuk selalu Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Iklas dan Kerja Tuntas Tegas Dandim”
Mengakhiri Jam Komandan, Dandim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hadi,S.Sos.,M.Si juga menegaskan agar seluruh anggota Kodim 1611/Badung menjaga kekompakan. melaporkan segala bentuk kesulitan yang dihadapi di lapangan, tunjukkan loyalitas kepada satuan, tebar kebaikan setiap hari, tetap semangat,bersyukur,Iklas dan bergembira.” tandasnya.