Denpasar – Primer Koperasi Kartika Jaya Mandiri melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke-52 Tutup Buku Tahun 2021, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan kegiatan RAT diselenggarakan di Aula Makodim 1611/ Badung yang diikuti seluruh prajurit dan PNS Kodim 1611/ Badung secara vicon/Zoom Miting. Rabu (16/03/22).
Dengan mengusung tema “Dengan Semangat Kebersamaan, Kemandirian dan Kerja Keras Kita Tingkatkan Peran Koperasi Angkatan Darat Dalam Menunjang Kesejahteraan Prajurit dan ASN TNI AD yang di pimpin oleh Dandim 1611/Badung Kolonel Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.SI.
Dalam pelaksanaan kegiatan Dandim 1611/ Badung mengatakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) merupakan kekuasaan tertinggi di dalam perkoperasian dan merupakan aturan perkoperasian yang wajib untuk dilaksanakan dalam rangka mengesahkan laporan pertanggungjawaban pengurus sekaligus membuat rencana kerja, anggaran pendapatan dan belanja Koperasi untuk satu tahun ke depan serta sebagai evaluasi dalam penilaian terhadap kinerja pengurus dan pengawas dalam satu periode masa kerjanya, saya sangat berharap kepada seluruh anggota Primkop KartikaJaya Mandiri, agar bisa memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk dapat memberikan saran-saran yang bersifat inovatif dan kreatif dalam penyusunan rencana kerja dan anggaran pendapatan/belanja Primkop Kartika Jaya Mandiri TA 2022. Pada kegiatan RAT ini apabila ada pemilihan pengurus, maka pilihlah pengurus yang terbaik dan amanah, sehingga kedepan koperasi kita bisa menjadi lebih baik dan lebih maju lagi.(Ucap Dandim 1611/Badung)
Saat yang sama Ketua Primkop Kartika Jaya Mandiri PNS Ni Luh Gede Ekawati menyampaikan Koperasi Kartika Jaya Mandiri dapat berjalan dengan baik walaupun belum maksimal dan kami optimis kedepan koperasi kita akan lebih baik.(Ucap Ketua Primkop)