Badung – Babinsa Koramil 1611-06/Petang Serma Wayan Bakti bersama Bhabinkamtibmas menghadiri acara pelantikan dan pengukuhan Karang Taruna Widya Paramarta Desa Carangsari masa Bhakti Tahun 2022 s.d 2027 yang bertempat di Aula kantor desa Carangsari kec Petang kab Badung. Kamis (05/05/22)
Turut hadir dalam kegiatan Kades Desa Carangsari, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua Penggerak PKK Desa Carangsari, Sekdes Desa Carangsari, Ketua LPM Desa Carangsari, Ketua BPD Desa Carangsari, Kadus se-Desa Carangsari, Ketua Karang Taruna Guna Widya Paramarta Desa Carangsari dan Karangtaruna dari perwakilan masing- Banjar sekitar 40 Orang
Babinsa Koramil 1611-06/Petang Serma Wayan Bakti menyampaikan Karangtaruna merupakan wadah untuk mempersatukan antar pemuda dan pemudi dalam struktur organisasi kepemudaan maupun pendidikan dalam memajukan Desa Carangsari dalam membangun serta turut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban ditengah-tengah masyarakat dan menghindari pergaulan bebas dan Narkoba. Ucap Babinsa.
Saat pelaksanaan kegiatan tetap mematuhi protokol Kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah. tambah Babinsa