Badung – Wujudkan Sinergitas TNI-POLRI Dandim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hady, S.Sos. M.Si. bersama anggota Kodim 1611/Badung mendatangi Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kel. Tuban Kec Kuta Kab Badung. Jum’at (01/07/22)
Hari ini Dandim 1611/Badung Kolonel Inf. Dody Triyo Hady, S.Sos. M.Si.bersama rombongan memberi ucapan selamat HUT Bhayangkara ke 76 Tahun 2022 kepada Kapolres Bandara dan jajaran dengan di tandai pemotongan tumpeng “di iringi ucapan dari Dandim 1611/Badung di tahun pertama dgn kepemimpinan AKBP Ida Ayu Wikarniti S.E kedepannya semakin berhasil dan kita TNI khususnya Kodim 1611/Badung akan selalu bersama sama mendukung mensupport keamanan wilayah Bandara dan tentunya secara umum wilayah Badung dan Kota Denpasar.
Dihadapkan kita kedepan ada kegiatan presidensil G20, mari kita tunjukan pada Dunia bahwa kita mampu menjaga Bali siap untuk KTT G20, semoga kepolisian Republik Indonesia semakin sukses dan jaya”
Kapolres Badara Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti S.E menyampaikan: Ucapan terima kasih kepada Bpk Dandim Badung beserta jajaran yang sudah memberi kejutan ucapan ini suatu kegiatan yang luar biasa saya di datangi pertama kalinya oleh Bpk2 Tentara dari Kodim Badung,semoga kedepan kolaborasi kita makin terjalin antara Kawasan Bandara dan Kodim Badung kami akan tetap minta bimbingan dari Bpk karena kita juga baru 4 bln di Bandara sekali terima kasih banyak.ucap Kapolres
Kegiatan ini, untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antar instansi yang sudah terjalin dengan baik, serta wujud sinergitas TNI-POLRI, hal ini perlu dijalin, dipelihara dengan baik guna terciptanya suasana yang damai dan harmonis, dalam rangka pengabdian kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.(Pendim1611/Bdg).