Denpasar – Wujudkan peduli lingkungan Babinsa 1611-07/Denbar Koptu Hadinuryanto bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan penebaran benih ikan yang diselenggarakan oleh Dinas Perikanan Kota Denpasar yang bertempat di Jalan Gunung Gede Kelurahan Padangsambian Kota Denpasar. Sabtu (17/12/22).
Hadir dalam kegiatan Camat Denpasar Barat, Bendesa Desa Adat Padangsambian, Keluhan Sabha Desa Adat Padangsambian, Prajuru Desa Adat Padangsambian, Lurah Padangsambian, Perbekel Padangsambian Kaja, Perbekel Tegal Arum, Babinsa Kelurahan Padangsambian, Bhabinkamtibmas Kelurahan Padangsambian, Kelihan Adat se Desa Adat Padangsambian, Ketua Pakis Desa Adat Padangsambian, Ketua BUBDA Desa Adat Padangsambian dan . Ketua Sekaa Teruna se Desa Padangsambian.
Babinsa Koramil 1611-07/Denbar Koptu Hadinuryanto mengatakan kegiatan ini dilksanakan dalam rangka mensukseskan program Bali Clean And Green yang di canangkan oleh Pemerintah Provinsi Bali dan dilakukan juga sebagai bagian untuk menggugah kesadaran masyarakat supaya menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah di sungai serta tetap mencintai alam. Ucap Babinsa