DENPASAR – Dalam rangka kegiatan Posyandu Balita, Lansia dan BKB Babinsa Koramil 1611-01/Dentim I Nyoman Suwenda bersinergi dengan Bhabinkamtibmas bertempat di Jl. Sandat Br. Kerta Bhuana Kaja Desa Dangin Puri Kangin Kecamatan Denut Kota Denpasar, Sabtu (08/07/2023).
Dalam pelaksanaan kegiatan Posyandu Balita, Lansia dan BKB yang rutin dilaksanakan disetiap bulannya di Wilayah Desa Dangin Puri Kangin yang dikordinir oleh masing-masing Kepala Dusun ditiap Banjar.
“Babinsa I Nyoman Suwenda menyampaikan bahwa kegiatan Posyandu adalah wadah pemeliharaan kesehatan dan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Desa Dangin Puri Kangin dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan melakukan Timbang, Berat Badan Balita dan Timbang Berat Badan Lansia, Tensi, Pembagian asupan Gizi pada Balita dan Lansia ( Sup Jagung, Pisang, Entrasol, Puding, Telor Garam Beryodium, dan makanan tambahan untuk Balita ), dan Penyuluhan Kesehatan oleh Petugas Kesehatan.” ucap Babinsa
“Kegiatan Posyandu merupakan Program Desa Dangin Puri Kangin bidang kesra bekerjasama dengan Posyandu masing-masing Banjar serta Puskesmas 1 Denpasar Utara, adanya Posyandu ditiap Desa diharapkan mampu mengatasi masalah kesehatan sampai kelapisan paling bawah baik tentang kesehatan Balita maupun Lansia, semoga dengan Posyandu akan selalu terwujud Balita yang sehat dan kuat sesuai yang diharapkan.” tambahnya
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Dangin Puri Kangin, Petugas Puskesmas 1 Denut 3 orang, Kadus Br. Kerta Bhuana Kaja, Kasi Kesra beserta Staf Desa Dangin Puri Kangin, Ibu-ibu Kader PKK Banjar Kerta Bhuana Kaja, Anggota Posyandu Banjar Kerta Bhuana Kaja serta orang tua Balita dan Lansia Banjar Kerta Bhuana kaja.
(Arjuna/PB).