BADUNG – Berrtempat di Gedung Graha Pemilu Alaya Giri Nata Kantor KPU Kabupaten Badung Jl. Keboiwa no 39 Denpasar, Babinsa Koramil 1611-04/Mengwi Serda I Gede Raka D memantau serta mengamankan kegiatan penanaman pohon secara serentak wujud Green Election, Kamis (07/11/24).
Tampak hadir saat kegiatan Kesbangpol Kab. Badung, Ketua DPRD Kab. Badung, Komisioner KPU Kab. Badung, Ketua KPU Kab. Badung, Ketua Bawaslu Kab. Badung, Kasat Intel Polres Badung, Kapolres kawasan bandara igusti ngurah rai diwakilkan, Kapolresta Denpasar diwakilkan, Danramil 1611-04/Mengwi, Sekda Kab. Badung, Kajari Kab. Badung, Kepala Pengadilan Negeri Denpasar, Kesbangpol Kab. Badung.
Saat ditemui Serda Gede Raka mengatakan bahwa kegiatan tersebut untuk penghijauan dilingkungan kawasan KPU Kab. Badung supaya tetap sejuk dan lestari, sedangkan pohon yang ditanam yakni pohon cabe buya, pohon jambu kristal, pohon bunga Kamboja/jepun, pohon kelapa, ucapnya
(Heri/PB)