DENPASAR – Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M. memimpin Upacara Penyerahan Tugas, Wewenang dan Jabatan Komandan Kodim 1611/Badung kepada Letkol Arh Teguh Waluyo, S.I.P bertempat di Gedung Wira Satya Makorem 163/Wira Satya Jln. Slamet Riyadi, Kec. Denbar, Kota Denpasar. Selasa (14/03/23).
Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M. dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada tanggal 22 Februari 2023 lalu Kolonel Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.Si. telah menyerahkan Jabatan Dandim 1611/Badung kepada Danrem 163/Wira Satya karena akan mengikuti Dikreg LI Sesko TNI Tahun 2023, sehingga saat ini baru dapat dilaksanakan penyerahan kembali Jabatan Dandim 1611/Badung kepada pejabat baru yakni Letkol Arh Teguh Waluyo, S.I.P. yang baru saja dilepas dari satuan lama.
Beliau juga menyampaikan bahwa rotasi jabatan Perwira di TNI AD merupakan salah satu bentuk pembinaan karir prajurit yang biasa dilaksanakan, guna memberikan pengalaman tugas yang lebih luas dan beragam. Acara ini juga merupakan salah satu bentuk untuk meningkatkan dan memelihara rasa kebanggaan dan soliditas prajurit di satuan, sehingga dapat meningkatkan motivasi, semangat juang dan profesionalitas prajurit dalam bertugas.
“Saya selaku Danrem 163/Wira Satya, mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru Komandan Kodim 1611/Badung beserta Istri, saya yakin dan percaya dengan bekal pengalaman tugas yang diemban sebelumnya pasti akan mampu mempersembahkan dedikasi terbaik di satuan jajaran Korem 163/Wira Satya” pungkasnya.
“Saya berharap agar segera menyesuaikan, memahami dan menjalankan, tugas serta fungsinya dengan penuh rasa tanggung jawab yang dilandasi tekad dan semangat dalam mengemban kepercayaan dan amanah tugas yang telah diberikan” tegas Brigjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M.
Letkol Arh Teguh Waluyo, S.I.P, merupakan Alumni Akmil 2000 yang sebelumnya menjabat sebagai Pabandya-1 Sandisiber/Spaban V/Inteltek/Sintelad..
Upacara tersebut dihadiri oleh Danrem 163/Wsa, Para Kasi Kasrem 163/Wsa, Para Dandim jajaran Korem 163/Wsa, Para Dan/Kabalak Aju Korem 163/Wsa, Ketua Persit Koorcab Rem 163 PD IX/Udy dan Ketua Cabang serta Pengurus Persit Koorcab Rem 163 PD IX/Udy. (Heri/PB)